Korem 063/SGJ Gelar Komsos Bertajuk Generasi Muda Sebagai Wirausaha Milenial Inovatif Berwawasan Kebangsaan

    Korem 063/SGJ Gelar Komsos Bertajuk Generasi Muda Sebagai Wirausaha Milenial Inovatif Berwawasan Kebangsaan

    KOTA CIREBON - Korem 063/Sunan Gunung Jati menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan komponen masyarakat Jajaran Korem 063/Sunan Gunung Jati. Mengusung tema “Generasi Muda sebagai Wirausaha Milenial, Inovatif Berwawasan Kebangsaan”, kegiatan ini diselenggarakan di Aula Makorem 063/SGJ dan dihadiri sekitar 60 orang, Selasa (27/9/2022).

    Dalam kegiatan ini Danrem 063/SGJ Kol Inf Danny Rakca S.A.P., M.Han menyampaikan kegiatan komunikasi sosial dengan komponen masyarakat ini merupakan program kerja dari komando atas dalam hal ini bidang ketahanan pangan yang dilaksanakan oleh satuan bawah dalam hal ini tingkat Korem maupun sampai dengan Kodim.

    Dijelaskan bahwa melalui kegiatan ini TNI menjalin hubungan komunikasi dengan komponen masyarakat lainnya dengan tujuan untuk bersama-sama dalam hal meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan juga bagaimana masyarakat memahami akan peran dan tugas TNI khususnya dalam peran TNI pada operasi militer selain perang sesuai dengan Undang-Undang 34 Tahun 2004.

    "Sehingga pada kesempatan ini juga kita mengundang salah satu narasumber untuk memberikan materi tentang bagaimana melaksanakan wirausaha sehingga masyarakat memahami agar dapat memotivasi masyarakat untuk bagaimana melaksanakan suatu wirausaha" Jelas Kol Inf Dany.

    Sementara itu, Sekertaris PT. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk Tri Abdi, S.Pt menyampaikan bahwa terkait dengan kegiatan ini sangat bermanfaat sekali karena kita memberikan motivasi, inspirasi kepada semua masyarakat dan juga keluarga kita yang membutuhkan informasi yang ada hubungannya dengan bidang peternakan dan pertanian.

    Harapannya, dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat mengetahui, memahami tentang kewirausahaan sehingga terjadi perubahan dalam arti adanya peningkatan ekonomi dalam keluarga maupun dalam lingkungan sekitar.

    Selanjutnya diuraikan bahwa kewirausahaan merupakan usaha untuk menciptakan nilai lewat pengakuan terhadap peluang bisnis, manajemen pengambilan resiko sesuai dengan peluang yang ada, dan lewat keterampilan komunikasi dan manajemen untuk memobilisir manusia, keuangan dan sumber daya yang diperlukan untuk membawa sebuah proyek sampai berhasil.

    Kewirausahaan adalah sebuah proses menciptakan sesuatu agar bisa bernilai tambah dalam bidang ekonomi. Mandiri dalam berwirausaha untuk menciptakan kegiatan dengan mengerahkan tenaga dan pikiran untuk mencapai suatu maksud.

    Seseorang yang mau berwirausaha adalah seseorang yang mau mengambil resiko, menyukai tantangan dan mewujudkan harapan orang lain dengan menggunakan skill dan kemampuannya untuk membangun ekonomi keluarga, Jelas dia. 

    Selanjutnya pada kesempatan itu Sekertaris PT.Japfa Comfeed Indonesia, Tbk Tri Abdi, S.Pt memberikan beberapa materi terkait kewirausahaan diantaranya prinsip-prinsip untuk menjadi wirausaha serta karakteristik sebagai seorang wirausaha atau pengusaha yang berhasil. (Bekti)

    korem 063/sgj kota cirebon jawa barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Dalam Rangka HUT TNI ke-77, Kodim 0615/Kuningan...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0620/Kab Cirebon Pimpin Apel Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tim Wasev TMMD Sterad Turut Serta Serahkan Sejumlah Bantuan Untuk Warga Kampung Saporkren
    Lamborghini: Dari Traktor ke Supercar Ikonik
    Inspektorat Bakamla RI Laksanakan Pengawasan Internal di Stasiun Karangasem Bali
    Pangkogabwilhan l Pimpin Geladi Apel Gelar Kesiapan Satuan Tugas TNI-Polri  Pam VVIP Pelantikan Presiden RI 2024
    Ciptakan Kondisi Yang Aman Dan Kondusif Pada Malam Hari, Polsek Talun Giatkan Patroli Malam.
    Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Sumber Laksanakan Patroli Malam Hari
    Wakapolsek Beber Berserta Ps Kanit Binmas Hadiri Tabligh Akbar Di Desa  Sindanghayu Dan Cooling System Dalam Ops Mantap Praja Lodaya 2024
    Jaga kojndusifitas Pada Malam HAri, Polsek Babakan Laksanakan Patroli Malam DI Jalur Rawan
    Jelang Pilkada 2024, Polsek Karangsembung Laksanakan Pengamanan Gereja Berikan Pesan-Pesan Kamtibmas Dan ajak Jaga Kondusifitas
    Patroli KRYD Polsek Sedong, Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Sedong Pada Malam Hari
    Dalam rangka meningkatkan ketertiban dan kelancaran lalu lintas pada jam-jam sibuk /masuk anak sekolah pagi hari, Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon menggelar kegiatan pengaturan (gatur) jalan. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu para pengendara, baik pekerja yang berangkat ke kantor maupun siswa yang menuju sekolah, 
    Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Sumber Laksanakan Patroli Malam Hari
    Wakapolsek Beber Berserta Ps Kanit Binmas Hadiri Tabligh Akbar Di Desa  Sindanghayu Dan Cooling System Dalam Ops Mantap Praja Lodaya 2024
    Jaga kojndusifitas Pada Malam HAri, Polsek Babakan Laksanakan Patroli Malam DI Jalur Rawan
    Jelang Pilkada 2024, Polsek Karangsembung Laksanakan Pengamanan Gereja Berikan Pesan-Pesan Kamtibmas Dan ajak Jaga Kondusifitas
    Polsek Babakan Polresta Cirebon Sampaikan Pesan Kamtibmas
    Polsek Babakan Polresta Cirebon Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Pada Pagi Hari
    Berikan Pelayanan Pagi, Polsek Susukan Lebak Gatur Lalu Lintas Pagi
    Ciptakan Suasana Damai Dan Kondusif Kapolsek Karangsembung Polresta Cirebon Laksanakan Pengamanan Dan Monitoring Giat Kebaktian Rutin
    Patroli Polsek Arjawinangun Polresta Cirebon sambangi warga sampaikan pesan kamtibmas Ciptakan Pemilu 2024 aman

    Ikuti Kami